PASURUAN,kabar99news.com- Kepolisian Resor (Polres) Pasuruan melakukan Bakti Sosial dengan menanam Pohon dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023, bertempat di Rumah Susun Polres Pasuruan, Jum’at (18/08/23).
Kegiatan tersebut mengusung tema “Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini”, yang dipimpin oleh Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si., dan diikuti oleh Wakapolres Pasuruan Kompol Hendry Ferdinand Kennedy, S.H., S.I.K., M.I.K., PJU Polres Pasuruan, Kapolsek Bangil, Perwira Polres Pasuruan, serta anggota Polri dan ASN Polres Pasuruan.
Disampaikan oleh Kapolres Pasuruan bahwa kegiatan Penanaman Pohon ini bertujuan untuk menghijaukan lingkungan yang ada disekitar Rusun Polres Pasuruan, sekaligus menambah pasokan Oksigen untuk mengurangi “Global Warming”.
“Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78, kami dari Polres Pasuruan menindaklanjuti perintah dari Bapak Kapolri untuk melaksanakan penanaman Pohon serentak guna menghijaukan lingkungan, ” ungkapnya.
Dia mengharapkan dengan kegiatan tersebut, tak hanya pohon yang ditanam namun juga kesadaran diri untuk peduli lingkungan juga tertanam di hati masing-masing anggota Polres Pasuruan dan masyarakat semuanya.
“Semoga pohon yang kita tanam hari ini menjadi satu hal yang baik untuk lingkungan dan kegiatan ini merupakan bagian dari bentuk kepedulian kita terhadap permasalahan lingkungan yang terjadi di sekitar kita, mengingat wilayah Kecamatan Bangil ini suhu udaranya cukup panas, semoga dengan kegiatan tanam bibit pohon ini bisa membantu menyegarkan udara di sekitar Rusun Polres Pasuruan,” pungkasnya.(abr)